MATERI SISTEM PERNAFASAN
Pelajari pada link: KLIK DISINI
SOAL 1
Perhatikan gambar berikut ini!
PEMBAHASAN: organ tersebut dikenal dengan nama tenggorokan
SOAL 2
Perhatikan kondisi sistem pernafasan berikut ini!
1. Rongga dada membesar
2. Otot antar tulang rusuk berkontraksi
3. Tekanan dada menurun
4. Diafragma mendatar
5. Tekanan dada meningkat
6. Diafragma melengkung
7. Otot antar tulang rusuk relaksasi
Yang merupakan ciri dari mekanisme ekspirasi pada pernafasan adalah….
A. 1, 2, 3
B. 4, 5, 6
C. 5, 6, 7
D. 1, 2, 7
E. 2, 3, 4
JAWABAN: C. 5, 6, 7
PEMBAHASAN:
Fase pernafasan dibagi menjadi dua:
Fase Inspirasi adalah fase dimana oksigen masuk ke dalam paru-paru, ciri-cirinya adalah:
a. Paru-paru mengembang
b. Tulang rusuk terangkat
c. Otot antar tulang rusuk berkontraksi
d. Diafragma mendatar
e. Tekanan paru-paru mengecil
f. Volume paru-paru membesar
Fase Ekspirasi adalah fase dimana karbondioksida keluar dari dalan paru-paru, ciri-cirinya adalah:
a. Paru-paru mengempis
b. Tulang rusuk kembali normal
c. Otot antar tulang rusuk berelaksasi
d. Diafragma melengkung
e. Tekanan paru-paru membesar
f. Volume paru-paru mengecil
MATERI SISTEM EKSKRESI
Pelajari pada link: KLIK DISINI
SOAL 3
Perhatikan gambar bagian organ ekskresi berikut ini!
JAWABAN: D. 4
PEMBAHASAN:
1. Kelenjar hormon suprarenalis
2. Ginjal
3. Ureter
4. Kandung kemih
5. Uretra
Ciri yang diuraikan tersebut merupakan ciri dari kandung kemih
SOAL 4
Berikut ini tahapan pembentukan urine yang tepat di dalam nefron ginjal adalah….
A. filtrasi – augmentasi – reabsorbsi
B. augmentasi – filtrasi – reabsorbsi
C. augmentasi – reabsorbsi – filtrasi
D. filtrasi – reabsorbsi – augmentasi
E. reabsorbsi – filtrasi – augmentasi
JAWABAN: D. filtrasi – reabsorbsi – augmentasi
PEMBAHASAN:
3 tahapan proses pembentukkan urine
– Filtrasi (menghasilkan urine primer) pada Glomerolus dan simpai bowman
– Reabsorbsi (menghasilkan urine sekunder) pada Tubulus proksimal dan Henle
– Augmentasi ((menghasilkan urine sebenarnya) pada tubulus distal dan tubulus kolektivus
MATERI SISTEM KOORDINASI HORMON
Pelajari pada link: KLIK DISINI
SOAL 5
(i) Prolaktin untuk merangsang pembentukkan air susu ibu
(ii) Tiroksin untuk mengatur pengeluaran urine
(iii) Adrenalin untuk mengubah gula otot menjadi gula darah
(iv) Insulin untuk mengubah gula otot menjadi gula darah
Hormon yang tepat sesuai dengan fungsinya adalah….
A. (i) dan (iii)
B. (ii) dan (iv)
C. (iii) dan (iv)
D. (ii) dan (iii)
E. (i) dan (iv)
PEMBAHASAN:
(i) Prolaktin untuk merangsang produksi ASI
(ii) Tiroksin untuk mengatur metabolisme tubuh
(iii) Adrenalin untuk mengubah gula otot menjadi gula darah
(iv) Insulin untuk mengubah gula darah menjadi gula otot
SOAL 6
Dibawah ini merupakan gangguan akibat kelebihan atau kekurangan hormon dalam tubuh:
(1) Morbus basedow
(2) Koma miksedema
(3) Diabetes insipidus
(4) Diabetes melitus
(5) Akromegali
Pernyataan yang tepat adalah…
A. nomor 1 dikarenakan kekurangan hormon tiroid
B. nomor 2 dikarenakan kelebihan hormon tiroid
C. nomor 3 dikarenakan kekurangan hormon antidiuretik
D. nomor 4 dikarenakan kelebihan hormon insulin
E. nomor 5 dikarenakan kekurangan hormon somatotropin
JAWABAN: C. nomor 3 dikarenakan kekurangan hormon antidiuretik
PEMBAHASAN:
(1) Morbus basedow merupakan gangguan hormon dengan ciri berupa kecemasan, tremor tangan, sensitivitas panas, penurunan berat badan, mata bengkak, dan tiroid membesar akibat kelebihan hormon tiroid
(2) Koma miksedema adalah komplikasi yang terjadi akibat hipotiroidisme jangka panjang. Penderita koma miksedema bisa mengalami gangguan mental dan fungsi organ akibat kekurangan hormon tiroid
(3) Diabetes insipidus adalah kondisi yang ditandai dengan selalu merasa haus dan sering buang air kecil dalam jumlah banyak/berlebihan bahkan hingga mengompol, volume air kencing yang dihasilkan hingga 20 liter dalam sehari. Diabetes insipidus disebabkan tubuh tidak memiliki cukup hormon antidiuretik dari hipotalamus.
(4) Diabetes melitus/kencing manis ditandai dengan terlalu banyak kadar gula dalam darah (glukosa darah tinggi). Diabetes melitus umumnya berkaitan dengan ketidakmampuan tubuh memrpoduksi hormon insulin dalam jumlah yang cukup.
(5) Akromegali merupakan suatu penyakit yang ditandai dengan perbesaran ukuran dan orang-organ tubuh secara tidak normal. Akromegali dapat disebabkan oleh kelenjar pituitari yang menghasilkan hormon pertumbuhan (growth hormone atau GH) secara berlebihan setelah penutupan tulang pertumbuhan pada orang dewasa.
SOAL 7
Hormon dibawah ini bekerja saling antagonis dikarenakan fungsinya yang saling berlawanan. Hormon yang satu bertugas mengubah gula darah menjadi gula otot untuk disimpan sebagai cadangan energi sehingga menurunkan kadar gula darah, sedangkan hormon pasangannya bertugas mengubah gula otot menjadi gula darah saat tubuh membutuhkan energi ekstra saat harus bekerja keras dalam waktu singkat dan meningkatkan kadar gula darah. Kedua hormon tersebut adalah….
A. testosteron dan androgen
B. oksitosin dan prolaktin
C. tiroksin dan somatotropin
D. insulin danglukagon
E. testosteron dan estrogen
JAWABAN: D. glukagon dan insulin
PEMBAHASAN:
Insulin: Mengubah gula darah (glukosa) menjadi gula otot (glikogen) di hati sehingga menurunkan kadar gula darah
Glukagon: Mengubah glikogen menjadi glukosa sehingga meningkatkan kadar gula darah
Kedua hormon tersebut dihasilkan oleh pankreas
MATERI SISTEM KOORDINASI SYARAF
Pelajari pada link: KLIK LINK
SOAL 8
Berikut ini adalah istilah pada sistem koordinasi:
- Sel syaraf sensorik
- Sel syaraf motorik
- sumsum tulang belakang
- otak
- reseptor syaraf di indra
- otot dan kelenjar
- Impuls
- respon
Urutan yang tepat pada gerak REFLEKS adalah…
A. 7 – 1 – 5 – 4 – 6 – 2 – 8
B. 7 – 1 – 5 – 3 – 6 – 2 – 8
C. 7 -5 -1 – 4 -2 – 6 – 8
D. 8 -5 -1 – 3 -2 – 6 – 7
E. 7 -5 -1 – 3 – 2 – 6 – 8
JAWABAN: E. 7 -5 -1 – 3 – 2 – 6 – 8
PEMBAHASAN:
Urutan sistem koordinasi pada GERAK BIASA:
Impuls — reseptor syaraf di indera — sel syaraf sensorik — otak — sel syaraf motorik — otot dan kelenjar — respons
Urutan sistem koordinasi pada GERAK REFLEKS:
Impuls — reseptor syaraf di indera — sel syaraf sensorik — sumsum tulang belakang — sel syaraf motorik — otot dan kelenjar — respons
SOAL 9
Perhatikan gambar sel neuron berikut ini!
Pada sel neuron tersebut dendrit dan sel schwann ditunjukkan oleh nomor….
A. 4 dan 7
B. 1 dan 2
C. 1 dan 5
D. 1 dan 8
E. 4 dan 8
JAWABAN: D. 1 dan 8
PEMBAHASAN:
Keterangan
1. Dendrit
2. Badan sel
3. akson bagian nodus ranvier (akson yang tidak tertutup myelin)
4. ujung neurit / sinapsis
5. inti sel/nukleus
6. Akson bagian pangkal (akson hillock)
7. selubung myelin
8. Sel schwann
MATERI SISTEM KOORDINASI INDERA
Pelajari pada link: KLIK DISINI
SOAL 10
Bagian pada mata ini bertugas mengatur intensitas cahaya yang masuk. Bagian ini akan membesar manakala kita berada di tempat yang gelap dikarenakan harus menyerap banyak cahaya agar penglihatan maksimal dan akan mengecil manakala kita berada di tempat yang terang benderang untuk mengurangi intensitas cahaya yang masuk. Bagian yang dimaksud adalah….
A. Kornea
B. Retina
C. Pupil
D. Sklera
E. Syaraf mata
JAWABAN: C. Pupil
PEMBAHASAN:
Manusia memiliki dua buah mata dengan anatomi sebagai berikut:
Pupil berfungsi mengatur intensitas cahaya yang masuk ke mata. Cahaya terang pupil mengecil, cahaya redup pupil membesar.
Fungsi bagian mata lainnya bisa dibaca di KLIK DISINI
Gangguan mata dimana mata sulit melihat benda jauh dikarenakan lensa mata sulit memipih akibat sering melihat terlalu dekat seperti orang yang memiliki kebiasaan menatap layar ponsel, komputer, atau televisi terlalu dekat dalam waktu yang lama dinamakan….
A. Hipermetropi
B. Miopi
C. Presbiopi
D. Astigmatisma
E. Katarak
JAWABAN: B. Miopi
PEMBAHASAN:
Hipermetropi: Gangguan mata dimana mata sulit melihat dekat dikarenakan lensa mata sulit mencembung akibat sering melihat terlalu jauh
Miopi: Gangguan mata dimana mata sulit melihat jauh dikarenakan lensa mata sulit memipih akibat sering melihat terlalu dekat
SOAL 12
Perhatikan gambar organ pendengar berikut ini!
Fungsi bagian yang ditunjuk oleh nomor 4 adalah….
A. Pusat keseimbangan
B. Menyampaikan getaran dari telinga luar
C. Menjaga tekanan udara
D. Tempat reseptor pendengar
E. Memperbesar frekuensi bunyi
JAWABAN DAN PEMBAHASAN:
1. Koklea/rumah siput
2. Tiga saluran setengah lingkaran
3. Syaraf pendengar
4. Saluran eustachius
5, 6, 7 tulang pendengaran
8. Gendang telinga
9. liang telinga
Fungsi Saluran eustachius adalah untuk menjaga tekanan udara
MATERI SOAL REPRODUKSI
MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 1
MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 2
MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 3
Saluran reproduksi pria yang berfungsi untuk menghasilkan spermatozoa dinamakan….
A. Saluran vas deferens
B. Saluran Epididimis
C. Kelenjar Prostat
D. Tubulus seminiferus
E. Duktus EjakulatoriusJAWABAN: D. Tubulus seminiferus
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 1
Hormon reproduksi ini dihasilkan oleh Sel Leydig pada testis. Hormon ini berfungsi untuk mengatur proses pembentukkan sperma serta ciri kelamin sekunder pada pria. Hormon yang dimaksud adalah….
A. Estrogen
B. Testosteron
C. Spermatogen
D. Testisteron
E. ProgesteronJAWABAN: B. Testosteron
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 1
SOAL 15
Perhatikan gambar organ reproduksi pada pria berikut ini!
Tempat pematangan sel sperma dan kelenjar prostat terletak pada nomor….
A. 5 dan 4
B. 6 dan 4
C. 5 dan 2
D. 6 dan 3
E. 4 dan 2
JAWABAN : E. 4 dan 2
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 1
SOAL 16
Perhatikan organ reproduksi pada wanita berikut ini!
Organ yang berfungsi untuk tempat berkembangnya embrio ditunjuk oleh nomor….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
JAWABAN: B. 2
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 1
SOAL 17
A. Ovarium
B. Tuba Fallopi
C. Uterus
D. Vagina
E. CervikJAWABAN: B. Tuba Fallopi
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 1
SOAL 18
Hormon reproduksi ini berfungsi mengatur ovulasi (pelepasan sel telur oleh ovarium) dan juga penentu ciri kelamin sekunder pada wanita. Hormon yang dimaksud adalah….
A. Estrogen
B. Progesteron
C. Luteinizing hormone
D. Follicle Stimulating hormone
E. Oksitosin
JAWABAN: A. Estrogen
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 1
SOAL 19
Perhatikan grafik hormon pada sistem reproduksi wanita berikut ini!
Hormon reproduksi yang ditunjuk oleh nomor 1, 2, 3, dan 4 berturut-turut adalah….
A. Estrogen – Progesteron – LH – FSH
B. Progesteron – Estrogen – LH – FSH
C. LH – FSH – Progesteron – Estrogen
D. FSH – LH – Progesteron – Estrogen
E. LH – FSH – Estrogen – Progesteron
JAWABAN: E. LH – FSH – Estrogen – Progesteron
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 1
Gambar grafik sistem hormon pada wanita dijabarkan pada gambar berikut ini!
SOAL 20
Perhatikan gambar tahapan spermatogenesis berikut ini!
Tahapan spermatosit primer dan spermatid ditunjukkan oleh huruf….
A. B dan E
B. B dan C
C. A dan D
D. A dan E
E. B dan D
JAWABAN: E. B dan D
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 2
SOAL 21
Perhatikan gambar tahapan pembentukkan folikel pada ovarium berikut ini!
Tahapan yang tepat sesuai proses yang terjadi adalah….
A. Folikel primer berisi Oogonia yang siap membelah menjadi oosit primer
B. Folikel de Graff merupakan folikel yang terbentuk setelah ovulasi
C. Folikel Primordial merupakan folikel yang mengandung oosit
D. Corpus luteum merupakan folikel yang terbentuk pasca ovulasi
E. Corpus albican merupakan folikel yang aktif melakukan sekresi hormon
JAWABAN: D. Corpus luteum merupakan folikel yang terbentuk pasca ovulasi
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 2
SOAL 22
Dari gangguan penyakit kelamin berikut ini yang disebabkan oleh bakteri adalah….
A. Sifilis dan Kutil kelamin
B. AIDS dan Gonore
C. Chlamydia dan Sifilis
D. Candidiasis dan Herpes
E. Sifilis dan Gonore
JAWABAN: E. Sifilis dan Gonore
PEMBAHASAN: SILAHKAN BACA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PART 3
4. AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrome): Human Immunodeficiency Virus (HIV)
5. Chlamydia: bakteri Chlamydia trachomatis
9. Herpes genital: Virus Herpes Simpleks/HSV
PEMBAHASAN:
HIV AIDS dapat menular melalui:
1. Transfusi darah
2. Kehamilan, melahirkan, dan menyusui anak
3. Hubungan seksual dengan penderita, cairan sperma, dan caiiran vagina
4. Berbagi jarum suntik
5. Bertukar peralatan yang beresiko terkena cairan sperma, vagina, dan luka penderita
6. Luka terbuka di kulit
Hal-hal yang tidak dapat menularkan HIV
SOAL 23
Berikut yang BUKAN merupakan manfaat dari pemberian ASI (Air Susu Ibu) ekslusif terhadap bayi adalah….
A. Memperkuat ikatan batin antara ibu dan bayinya
B. Menyediakan nutrisi lengkap dan praktis untuk bayi
C. Merupakan sumber makanan bayi yang terjaga kebersihannya
D. Dapat meningkatkan daya tahan tubuh bayi terhadap penyakit
E. Merangsang proses ovulasi bagi ibu yang menyusui
JAWABAN: E. Merangsang proses ovulasi bagi ibu yang menyusui
PEMBAHASAN:
Saat ibu menyusui, hormon prolaktin akan terus diproduksi untuk mempertahankan produksi ASI. Hormon ini berperan untuk menghambat ovulasi sehingga pada ibu yang menyusui secara eksklusif selama 6 bulan pertama dapat menghambat terjadinya siklus menstruasi. Hal ini dapat dimanfaatkan sebagai KB alami.
SOAL 24
Perhatikan mekanisme pertahanan tubuh di bawah ini:
1. Kulit dan membran mukosa
2. Sel fagosit
3. Protein antimikroba
4. Reaksi peradangan
5. Limfosit
6. Antibodi
Yang tergolong ke dalam imunitas spesifik pada tubuh kita adalah….
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 4 dan 5
E. 5 dan 6
JAWABAN: E. 5 dan 6
PEMBAHASAN:
Imunitas non spesifik merupakan imunitas yang bekerja tanpa harus terlebih dahulu mengenali atau menentukan identitas zat/makhluk hidup yang menyerang tubuh.
imunitas spesifik merupakan imunitas yang bekerja dengan terlebih dahulu harus mengenali antigen dari zat/makhluk hidup yang menyerang tubuh. Untuk kemudian membuat mekanisme perlawanan dan perlindungan terhadap antigen yang sudah dikenali.
Jenis mekanisme pertahanan tubuh dapat kita lihat pada tabel berikut ini:
SOAL 25
Dibawah ini yang tergolong imunitas yang diperoleh secara pasif adalah…
A. Imunitas dari ASI atau plasenta ibu terhadap bayinya
B. Imunitas tubuh terhadap Covid setelah diberi vaksin Covid
C. Imunitas tubuh terhadap cacar setelah terkena penyakit cacar air
D. Imunitas tubuh setelah tubuh mengalami infeksi bakteri
E. Imunitas tubuh setelah mendapatkan imunisasi tetanus
PEMBAHASAN:
Imunitas Aktif
Imunitas aktif terjadi ketika tubuh secara aktif memproduksi antibodi. Contoh dari imunitas aktif alami adalah seseorang yang memperoleh kekebalan karena sakit akibat masuknya patogen ke dalam tubuh. Sedangkan imunitas aktif buatan dapat diperoleh dengan cara vaksinasi atau imunisasi.
Imunisasi atau vaksinasi adalah metode untuk membangkitkan sistem imun seseorang dengan menggunakan mikroorganisme seperti bakteri dan virus yang telah dimatikan atau dilemahkan. Contoh vaksin yang dibuat dari patogen yang telah dimatikan misalnya vaksin TAB (untuk tifoid), vaksin salk (untuk poliomyelitis), dan vaksin rabies.
Sementara itu, contoh vaksin yang terbuat dari patogen yang telah dilemahkan yaitu vaksin campak dan vaksin BCG (untuk TBC). Beberapa vaksin juga hanya dibuat dengan menggunakan bagian dari patogen seperti protein tertentu, dinding sel dan flagelum. Vaksin ini disebut vaksin aseluler.
Imunitas Pasif
Imunitas pasif terjadi ketika antibodi berasal dari luar tubuh. Contoh imunitas pasif alami adalah ketika seorang bayi yang baru lahir mendapatkan antibodi dari ibunya melalui plasenta. Contoh imunitas pasif buatan adalah pemberian serum ke dalam tubuh seseorang.
Serum mengandung antibodi yang dihasilkan di dalam tubuh organisme lain seperti sapi dan kuda. Antibodi ini dapat melindungi seseorang dari penyakit tertentu dalam jangka waktu 2 hingga 3 minggu. Walaupun berumur pendek namun metode imunisasi pasif dapat memberikan kekebalan dengan cepat.
AKSES SOAL LAINNYA UNTUK PERSIAPAN
PENILAIAN AKHIR SEMESTER KELAS XI SMA
MATA PELAJARAN BIOLOGI