Future Agile Leader Program (FALP) 2024 merupakan kegiatan yang diselenggarakan
dibawah naungan Himpunan Alumni IPB. Kegiatan FALP 2024 dibuat untuk meningkatkan
kapasitas serta kualitas diri peserta dalam jiwa kepemimpinan khususnya pada karakter
seperti empati, adaptif, inspiratif, kolaboratif, dan inovatif. Program ini dikemas untuk
mempersiapkan para leader yang berasal dari berbagai penjuru di Indonesia.
Program ini ditujukan kepada para pemimpin organisasi/ekstrakurikuler di SMA/SMK/MA
sederajat dari seluruh Indonesia
yang terdiri dari beberapa rangkaian dengan
mengundang berbagai narasumber tokoh nasional pada kegiatan webinar series,
mentoring, social project, leadership camp, dan diakhiri dengan kegiatan Awarding Best
Young Leaders. Pada akhir kegiatan, awardee yang terpilih sebagai Best Young Leader
akan mendapatkan golden ticket masuk ke IPB University tanpa melalui tes. Program
FALP tahun 2024 mengusung tema: “Empowering Next-Gen Innovators: Leading with
Purpose and Agility”.


KRITERIA PESERTA
Berikut kualifikasi dan persyaratan bagi calon peserta FALP 2024 :
a. Kualifikasi
1. Siswa/i SMA/SMK/MA sederajat kelas 12 tahun ajaran 2024/2025 di seluruh Indonesia.
2. Memiliki nilai akademik yang baik, minimal rata-rata 80 (hingga semester 4).
3. Merupakan pimpinan organisasi OSIS/MPK/ekstrakurikuler di sekolah (ketua, badan
pengurus harian, dan ketua divisi/bidang).

4. Tidak sedang dalam status skorsing atau pelanggaran disiplin.
5. Dalam kondisi sehat jasmani dan rohani selama mengikuti rangkaian kegiatan.

b.Persyaratan
1. Mengisi formulir pendaftaran yang dapat diakses pada DAFTAR FALP (KLIK)
2. Mengisi kelengkapan dokumen:
CV (Curriculum Vitae), bukti sebagai pimpinan organisasi/ekstrakurikuler (sertifikat/surat keterangan dari sekolah yang menunjukkan bahwa peserta merupakan pimpinan organisasi/ekstrakurikuler di sekolah), nilai akademik semester 1-4, sertifikat prestasi akademik/non-akademik (jika ada)
3. Mengunggah twibbon yang tersedia pada: FALP TWIBBON. Follow, tag, dan mention akun instagram @falprogram, @ipbofficial, @alumni_ipb, dan @mentoringleaderid. Menggunakan hastag #FALP2024 #PemimpinMelahirkanPemimpin
4. Mengunggah poster kegiatan di story media sosial instagram, tag, dan mention akun instagram @falprogram, @ipbofficial, @alumni_ipb dan @mentoringleaderid.
5. Membagikan jarkoman dan poster minimal pada 3 grup WhatsApp yang dimiliki.
6. Mengunduh dan mengunggah surat komitmen yang tersedia pada Surat Komitmen Calon Peserta FALP Batch 4.


PROSEDUR DAN TIMELINE PENDAFTARAN
Peserta dapat mengisi formulir pada link KLIK FORMULIR FALP
Pendaftaran dibuka pada 1 November – 12 November 2024.

RANGKAIAN KEGIATAN
Kegiatan FALP 2024 terdiri dari rangkaian kegiatan sebagai berikut:
a. Webinar Series
Webinar Series FALP 2024 dilaksanakan pada tanggal 16 November, 23 November, 30 November, dan 7 Desember 2024. Rangkaian dilaksanakan 4 pertemuan dengan mengundang narasumber berupa leader atau tokoh nasional untuk memberikan motivasi, ilmu, serta pengalamannya kepada para peserta FALP batch 4.

b. Mentoring
Kegiatan mentoring dilakukan pada tanggal 12 – 26 Desember 2024 bersama 500 peserta terpilih untuk membahas Design Thinking dan Life Plan, sesi Leaderless Group Discussion, serta persiapan merancang dan presentasi hasil Social Project yang akan dibuat setiap peserta FALP.

c. Social Project Incubator
Social Project Incubator merupakan sebuah challenge individu bagi 500 peserta yang telah mengikuti mentoring. Kegiatan ini bertujuan membantu peserta mengimplementasikan pengetahuan kepemimpinannya dalam bentuk aktivitas sosial untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di sekitar lingkungannya. Periode pelaksanaan Social Project dimulai pada tanggal 27 Desember 2024 – 10 Januari 2025, yang meliputi pendampingan, monitoring dan evaluasi selama project berlangsung. Kegiatan ini diakhiri dengan sesi presentasi hasil project setiap peserta kepada tim penilai, sehingga bagi 75 peserta yang berhasil akan berkesempatan mengikuti rangkaian FALP selanjutnya.

d. Leadership Camp
Leadership camp merupakan program inkubasi bagi 75 perserta terpilih untuk diikutsertakan dalam pelatihan kepemimpinan secara intensif selama 3 hari. Kegiatan dilakukan secara offline di Bogor, Jawa Barat. Pada akhir kegiatan, akan dilaksanakan awarding bagi 18 peserta terbaik dan berkesempatan mendapat golden ticket/free pass untuk diterima menjadi mahasiswa IPB University. Kegiatan ini sekaligus sebagai penutup atau puncak acara dari rangkaian FALP batch 4.

NARAHUBUNG
1.0811-1030-922 (Fadhli)
2.0856-9137-1785 (Ramadhan)
3.0818-826-590 (Fakhita)

GUIDE BOOK LENGKAP KLIK DISINI

Share:
belajar asyik

Bima Ariyo

Seorang Guru, Desainer, Motivator

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *