Untuk lebih dapat mempersiapkan diri menghadapi USBN (Ujian Sekolah Berstandar Nasional) maka pastikan kalian memperbanyak literasi materi, memahami konsep, serta berlatih mengerjakan soal-soal.

Diantaranya contoh-contoh soal yang akan diujikan adalah sebagai berikut:

Cakupan materi:  

1. Evolusi

2. Bioteknologi

SOAL 1

Perubahan sel tubuh karena pengaruh lingkungan tidak akan diwariskan ke generasi berikutnya. Peristiwa tersebut mengingatkan teori evolusi yang dikemukakan oleh….
a. Weismann
b. Erasmus Darwin
c. Lamarck
d. Gregorjohan Mendel
e. Charles Darwin

SOAL 2

Di bawah ini mana yang merupakan definisi dari evolusi adalah …
a. Proses seleksi alam
b. Pewarisan sifat organisme yang berubah dari generasi ke generasi berikutnya dalam jangka waktu jutaan tahun
c. Proses adaptasi terhadap lingkungan
d. Perubahan-perubahan organisme akibat suatu genetika dalam jangka waktu yang pendek.
e. Variasi dalam keturunan

SOAL 3

Pernyataan di bawah ini menyebabkan perubahan leher jerapah.
1)  Jerapah berleher panjang berasal dari induk jerapah berleher pendek
2)  Pada masa lampau terdapat jerapah berleher panjang maupun berleher pendek.
3)  Memanjangnya leher jerapah karena pengaruh lingkungan.
4)  Jerapah berleher pendek mati, sedangkan berleher panjang tetap lestari/hidup.
Teori Darwin yang ada hubungannya dengan evolusi jerapah ditunjukkan oleh ….
A.  (1) dan (2)
B.  (1) dan (4)
C.  (2) dan (3)
D.  (2) dan (4)
E.  (3) dan (4)

SOAL 4
Pernyataan yang mendukung teori Evolusi karena seleksi alam  yaitu . . .
A. Beberapa jenis bebek mempunyai kaki berselaput sehingga mudah untuk berenang.
B. Burung yang hidup di pinggir kolam mempunyai kaki dan leher panjang sehingga dapat menangkap ikan.
C. Jerapah semula berleher pendek karena kebiasaan menjangkau cabang yang tinggi menyebabkan lehernya bertambah panjang.
D.  Ular tidak berkaki disebabkan kebiasaan ular hidup merayap di tanah.
E. Perkembangan industri menyebabkan punahnya kupu-kupu berwarna cerah dan meningkatnya populasi kupu-kupu berwarna gelap.


SOAL 5
Terdapat dua jenis katak A dan B. katak A dapat bergerak cepat, berwarna kuning dan berada
di lumpur berwarna coklat kehitaman. Katak B bergerak lambat, berwarna hijau dan berada di
lapangan berumput. Menurut teori Darwin, katak yang akan bertahan terhadap seleksi alam
adalah….
A. Katak A, karena memiliki warna yang kontras dengan tempat hidupnya.
B. Katak A, karena hidup dilumur yang berwarna coklat kehitaman
C. Katak A dan B, karena peluang individu untuk bertahan hidup sama
D. Katak B, karena memiliki warna yang menyeruai tempat hidupnya
E.  Katak B, karena gerakannya lambat.

SOAL 6
Tahun 1926 Muller melakukan eksperimen terhadap lalat buah yang dipengaruhi sinar X.
Hasil eksperimen memunculkan variasi fenotipe yang tidak pernah dijumpai pada populasi
liar, seperti individu tanpa sayap dan bersayap melengkung yang mampu membentuk
populasi di laboratorium. Alasan yang tepat bahwa eksperimen tersebut dapat mempengaruhi
keberlangsungan evolusi adalah ….
A. fenotipe tersebut bersifat steril dan tidak stabil
B. terjadi perubahan fenotipe akibat desakan lingkungan
C. fenotipe tersebut hanya muncul jika dipengaruhi sinar X
D. fenotipe tersebut di alam tidak adaptif sehingga tidak lolos seleksi alam
E. fenotipe tersebut hanya berubah sesaat, ketika tidak dipengaruhi sinar X akan normal

SOAL 7
Kejadian-kejadian yang terdapat di alam, antara lain:
1. Banyak ditemukan Biston betularia hitam di Inggris setelah revolusi industri.
2. Paruh burung menjadi lebih pendek karena mencari biji di antara batuan.
3. Ditemukan lebih banyak belalang hijau di lapangan rumput.
4. Kaki kuda bertambah panjang karena digunakan untuk berlari.
Kejadian yang merupakan hasil dari proses seleksi alam adalah ….
A. 1 dan 2
B. 2 dan 4
C. 1 dan 3
D. 3 dan 4
E. 2 dan 3

SOAL 8
Terbentuknya berbagai spesies burung Finch di kepulauan Galapagos disebabkan oleh …
A. tersedianya berbagai jenis makanan
B. lingkungan yang berbatu mendorong lahirnya keturunan yang berubah patuhnya
C. seluruh populasi mengalami mutasi spontan
D. terjadinya hibridisasi dengan spesies burung lainnya
E. spesialisasi dalam menggunakan bahan makanan yang berbeda

SOAL 9
Di bawah ini adalah beberapa kondisi:
1.     Populasi besar
2.     Perkawinan terjadi secara acak
3.     Memiliki viabilitas dan fertilitas tinggi
4.     Terjadi mutasi gen
5.     Terjadi migrasi
Hukum Hardy Weinberg hanya berlaku dalam keadaan….
A.  1-2-3
B.  1-3-4
C.  1-3-5
D.  2-3-4
E.  3-4-5

SOAL 10
Suatu populasi memiliki jumlah individu sebesar 100.000 orang. Pada populasi tersebut 
terdapat penderita albino. Perbandingan albino dengan individu normal sebesar 1 : 10.000. 
kemungkinan jumlah individu yang normal heterosigot pada populasi tersebut sebesar….
A. 100 orang
B. 198 orang
C. 990 orang
D. 1180 orang
E. 1980 orang

SOAL 11
Dalam suatu kota terdapat penduduk yang tidak dapat merasakan pahitnya kertas PTC 
sebanyak 3.600 orang. Orang yang tidak dapat merasakan pahitnya kertas PTC dikendalikan 
oleh gen resesif. Penduduk di kota tersebut berjumlah 90.000 orang. Berapakah frekuensi 
genotipe orang normal heterozigot ….
A.  0.04
B.  0.20
C. 0.32
D. 0.64
E.  0,80

SOAL 12
Melalui teknik rekombinasi gen yang memanfaatkan bakteri E.coli dapat diperoleh insulin 
dalam jumlah banyak dan cepat. Bagaimana prinsip dasar teknik tersebut?
A. Sel prokarion bakteri dan sel eukarion pankreas melebur membentuk sel
B. Gen insulin dapat bekerja lebih ekspresif pada E.coli.
C. Bakteri mengalami perubahan struktur kimia secara total.
D. Seluruh gen-gen bakteri dapat memproduksi insulin.
E. Gen insulin sel pankreas dapat disisipkan pada plasmid bakteri.

SOAL 13
Kloning merupakan salah teknik dalam bioteknologi modern yang dapat dilakukan dengan 
cara….
A.  Menggabungkan dua sel dari jaringan yang berbeda dalam suatu medan listrik
B.  Menyisipkan gen asing ke organisme sehinga diperoleh sifat yang tidak dimiliki sebelumny
C.  Menumbuhkan sel jaringan atau sel tumbuhan dalam suatu media buatan secara aseptik
D.  Memasukkan inti sel donor ke dalam sel telur yang telah dihilangkan inti selnya
E.  Membiakan sel telur dan sel sperma secara invitro di laboratorium


SOAL 14
Totipotensi pada pertumbuhan menunjukkan bahwa setiap sel mampu tumbuh menjadi 
individu baru, dimana sel telah terdiferensiasi dan tidak kehilangan informasi genetik. Sifat 
totipotensi pada tumbuhan tersebut dapat digunakan untuk mengembangkan bioteknologi ….
A. Teknologi plasmid
B. Kultur jaringan
C. Teknologi transgenik
D. Inseminasi buatan
E. Hibridoma

SOAL 15
Berikut ini adalah langkah-langkah Bioteknologi :
1.  “Gen titipan” dimaksudkan kedalam plasmid
2.  DNA yang mengandung gen titipan diberi Enzim Restriksi
3.  Bakteri agen memperbanyak diri
4.  Plasmid yang membawa “gen titipan” dimasukkan kedalam  bakteri agen
Untuk langkah yang benar dari Biotektologi dengan teknik DNA Rekombinan pada teknik 
Plasmid adalah ….
A. 2, 3, 4 dan 1
B. 1, 2, 3 dan 4
C. 2, 1, 4 dan 3
D. 1, 3, 4 dan 2
E. 2, 1, 3 dan 4

SOAL 16
Pernyataan berikut merupakan penerapan prinsip bioteknologi:
1. Produk kentang dengan kadar pati meningkat 20%
2. Pembuatan alkohol dengan Saccharomyces sp.
3. Produksi nata de coco dengan Acetobacter xylinum.
4. Produksi hormon somatotropin dengan memanfaatkan E.coli.
5. Produksi tempe dengan jamur Rhizopus oryzae.
Proses produksi yang menerapkan bioteknologi konvensional adalah ….
A. 1, 2, dan 3
B. 2, 3, dan 5
C. 1, 3, dan 5
D. 3, 4 dan 5
E. 2, 3, dan 4

SOAL 17
Peristiwa pembentukan biogas dari limbah rumah tangga yang mengandung protein, lemak 
dan karbohidrat dilakukan melalui proses fermentasi oleh …
A.  Eschericia coli secara anaerob
B.  Thiobacillus ferroxidan secara aerob
C.  Bacillus thuringiensis secara aerob
D.  Methanobacterium omelianskii secara anaerob
E.  Escheichia coli secara aerob


SOAL 18
Berikut disajikan prosedur produksi insulin dengan teknik rekayasa genetik.
1.     Mengkulturkan bakteri dengan media kultur
2.     Isolasi DNA dan pemetaan DNA pankreas serta plasmid bakteri.
3.     Pemotongan segmen DNA pankreas
4.     Memasukan DNA rekombinan ke sel bakteri
5.     Penggabungan DNA  pankreas dengan plasmid bakteri.
Urutan teknik rekayasa genetik yang paling tepat ditunjukan oleh angka….
A.  2-3-4-5-1
B.  2-3-5-4-1
C.  2-4-5-1-3
D.  3-1-4-5-2
E.  3-5-1-4-2

SOAL 19
Produksi antibodi monoklonal yang merupakan pemanfaatan salah satu cabang bioteknologi 
yaitu …
A. teknologi enzim
B. teknologi hibridoma
C. teknologi DNA rekombinan
D. teknologi reproduksi
E. kultur jaringan

SOAL 20
Pada proses bioteknologi konvensional, bahan baku kacang kedelai yang difermentasi dapat 
dibuat berbagai jenis makanan, seperti tempe, tauco, kecap. Mengapa hal tersebut dapat
terjadi?
A. Jenis mikroba yang berbeda mengekskresikan enzim-enzim yang berbeda
B. Semakin lama proses fermentasi maka jenis makanan yang dihasilkan berbeda
C. Tempe tidak memerlukan ruang steril, tauco dan kecap memerlukan ruang steril.
D. Tauco dan kecap difermentasikan oleh bakteri, tempe difermentasikan oleh jamur
E. Tempe, tauco, dan kecap difermentasikan oleh bakteri yang berbeda



Share:
belajar asyik

Bima Ariyo

Seorang Guru, Desainer, Motivator

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *