D. SISTEM PEREDARAN DARAH

Sistem peredaran darah disusun oleh beragam komponen mulai dari cairan darah yang terdiri dari plasma darah, sel darah, dan zat terlarut lainnya, jantung, dan pembuluh darah.
Materi lengkap dapat kalian akses pada link berikut
KLIK SERBA SERBI DARAH

Berdasarkan fungsi komponen darah adalah sebagai berikut:
1. Plasma Darah
– Transportasi nutrisi/zat makanan
– Transportasi sampah dan sisa metabolisme
– Transportasi hormon dan protein plasma


Cermati bentuk bentuk sel darah berikut ini!


2. Eritrosit / Sel darah merah
– Mendistribusikan oksigen ke seluruh bagian tubuh
Kekurangan sel darah merah dapat menyebabkan penyakit ANEMIA
Kelaian sel darah merah yang bersifat genetik diantaranya SICKLE CELL ANEMIA (Sel Sabit) dan THALASEMIA

3. Leukosit / Sel darah putih
– Melindungi diri dari infeksi kuman penyakit
– Terdiri dari dua kelompok, yang bergranula (granulosit) dan yang tidak bergranula (agranulosit)

Gangguan kekurangan Leukosit umumnya disebut LEUKOPENIA
Gangguan kelebihan leukosit umumnya bisa dalam bentuk LEUKOSITOSIS atau LEUKIMIA

4. Trombosit / Keping darah
– Berfungsi untuk pembekuan darah jika terluka
– Proses pembekuan darah dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Gangguan akibat darah sukar membeku dinamakan HEMOFILIA

5. Jantung dan Pembuluh Darah
Dari skema pembuluh darah berikut ini dapat ditentukan:
– Sistem peredaran darah besar: 4 – 12 – 6 – 7/9 – 5 – 1
– Sistem peredaran darah kecil: 3 – 10 – 8 – 11 – 2

Gangguan pada sistem peredaran darah diantaranya:
1. Aterosklerosis adalah penyempitan pembuluh darah yang disebabkan oleh penumpukan plak.
2. Hipertensi: tekanan darah tinggi
3. Hipotensi: tekanan darah rendah
4. Jantung koroner: pecahnya pembuluh darah arteri koronaria yang dapat mengakibatkan terganggunya fungsi jantung
5. Stroke: Pecahnya pembuluh darah di otak yang dapat berakibat kegagalan fungsi koordinasi tubuh

GOLONGAN DARAH ABO

Karena tidak memiliki ANTIBODI maka golongan darah AB disebut RESIPIEN UNIVERSAL
Karena tidak memiliki ANTIGEN maka golongan darah O disebut DONOR UNIVERSAL

Yuk lanjut ke sistem pencernaan di halaman 4

Share:
belajar asyik

Bima Ariyo

Seorang Guru, Desainer, Motivator

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *